MAN 3 JEMBRANA

MADRASAH UNGGULAN BERAKHLAK MULIA

MAN 3 Jembrana Bertekad Canangkan Zona Integritas

man3jembrana.sch.id - 29 September 2022

          “MAN 3 Jembrana merupakan salah satu Madrasah di Indonesia yang ditetapkan     sebagai Pilot Project Pembangunan Zona Integritas menuju wilayah bebas dari korupsi   dan wilayah birokrasi bersih dan melayani Tahun 2022. Dengan penetapan tersebut   Kepala MAN 3 Jembrana, Saras Mawantyo dihadapan para guru dan pramubakti   bertekad dengan kerja keras membangun zona integritas walaupun saat in belum   memiliki sarana prasarana yang memadai ( 28/9). Zona integritas ini untuk membangun   pemerintahan yang bersih dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat, lanjutnya.   “Membangun zona integritas harus     memiliki komitmen yang kuat dan bersama semua   harus terlibat,” tegas Pak Saras demikian biasa dipanggil.

          Dalam Surat Keputusan (SK) yang diterbitkan untuk membangun zona integritas   itu para guru dan pramubakti terbagi menjadi enam kelompok area perubahan zona integritas.  Masing-masing kelompok dipimpin oleh seorang koordinator.

          Keenam kelompok area perubahan itu yakni,1) manajemen perubahan; 2) penataan tatalaksana; 3) penataan sistem manajemen SDM; 4) penguatan akuntabilitas; 5) Penguatan pengawasan; 6) peningkatan kualitas pelayanan publik.

          Dalam sistem kerjanya keenam kelompok tersebut menyiapkan dokumen rencana pembangunan ZI ,membuat program kerja dan progres kerjanya per minggu untuk dievaluasi serta  dipertangungjawabkan kepada ketua dan sekretaris zona integritas. Termasuk semua kendala didiskusikan dan ditemukan solusinya dalam kerja kelompok. “Jadi jangan sampai ada yang berpangkutangan dalam kerja ini,” ujar Kepala MAN 3 Jembrana selaku penanggung jawab wanti-wanti. 

          Dengan penuh antusias peserta rapat mengikuti arahan Pak Saras. Tak terasa rapat itu berlangsung hampir tiga jam. Beberapa guru antusias mengajukan pertanyaan. Terutama berkaitan dengan evidence, yang harus disiapkan, baik hardcopy maupun softcopy. Namun, semua bisa dijawab oleh I Komang Agus Sumanadi selaku sekretaris zona integritas MAN 3 Jembrana dengan jelas dan gamblang.(min)